Izinkan Aku Jatuh Cinta

Jangan menikah karena jatuh cinta, menikahlah karena kamu yakin dia adalah calon ayah yang baik untuk anak-anakmu. (Asma Nadia)

Jadi selama ini aku sungguh hanya jatuh cinta.
Rupanya aku hanya jatuh cinta, jatuh cinta pada kumpulan kebaikan.
Ternyata aku hanya jatuh cinta, jatuh cinta pada sebuah kecerdasan.
Lagi-lagi aku hanya jatuh cinta, jatuh cinta pada dongeng klasik.
Kembali aku hanya jatuh cinta, jatuh cinta pada masa lalu.
Terakhir aku hanya jatuh cinta, jatuh cinta pada bayangan diriku sendiri.

Kali ini aku ingin menemukan dirimu, dirimu yang sesungguhnya.
Calon pemimpin keluargaku, calon ayah bagi anak-anakku, calon menantu yang membahagiakan orangtuaku, calon pembuka surga bagiku, dan calon penuntun menuju diri-Mu.

Untuk kemudian aku berkata.
Ya Allah, izinkan aku jatuh cinta.

Untuk kamu yang juga menunggu, semoga doa kita bertemu di lintasan yang sama. Amin.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *