Bulan Terakhir

Siang tadi, sebelum les dimulai, mata saya tertuju pada pojok kiri papan tulis kelas, di sana tertulis 1/12/10. Terhentak. Saya melirik jam tangan digital pink yg sekarang talinya menghitam. Betul, 01 12.
Saya tanya anak-anak, “Ini tanggal 1 ya?”, retoris.
Ternyata 2010 hampir habis. Ini bulan terakhir. Teringat tahun lalu, desember 2009, ketika saya masih menikmati euforia kelulusan, hura-hura. Pengangguran terselubung, itulah saya, dulu. Meskipun dulu juga saya berpenghasilan, tapi bukan gaji yang datangnya setiap bulan. Bulan ini, bulan terakhir.*
Siapa yang menyangka bulan terakhir di tahun 2010 akan saya habiskan di sini, Desa Balam Asri, Kec. Way Kenanga, Kab. Tulang Bawang Barat, Lampung.
Mendapat kehormatan menjadi Pengajar Muda (PM) angkatan 1.
Bismillah, InsyaAllah semangat berbagi dan mengabdi akan selalu ada.

Oh iya, tiba-tiba dapat sms dari Rusdi, salah satu PM TBB (Tulang Bawang Barat), selamat hari AIDS se-dunia! Biasanya kalau di kampus, hari ini pakai pita merah di baju.
🙂

*Meniru lirik lagu dangdut, Malam Terakhir, salah satu lagu pilihan lomba karaoke kemarin di kecamatan. FYI. kemarin saya dan Faisal, salah satu PM TBB juga, mendapat kehormatan menjadi juri lomba senam poco-poco dan karaoke antar puskesmas se-Kab.TBB, dalam rangka HKN (Hari Kesehatan Nasional).

One Reply to “Bulan Terakhir”

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *